Polsek Cibarusah Polres Metro Bekasi kembali menggelar Operasi Kejahatan Jalanan (OKJ) sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukumnya. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu, 23 Januari 2025, dini hari di kawasan Simpang Tiga Cibarusah, Desa Cibarusah Kota, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi.
Kapolsek Cibarusah, AKP Yendri Zen, memimpin langsung operasi yang melibatkan sepuluh personel kepolisian. Sasaran utama dalam giat ini adalah pemeriksaan kendaraan roda dua, pengecekan kelengkapan surat-surat, serta pemeriksaan barang bawaan dan penggeledahan badan terhadap pengendara yang mencurigakan. Langkah ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terhadap potensi kejahatan jalanan seperti pencurian kendaraan bermotor, peredaran narkoba, hingga aksi kriminalitas lainnya.
Dari hasil operasi, petugas tidak menemukan barang-barang terlarang seperti senjata tajam, narkotika, maupun barang mencurigakan lainnya. Tidak ada kejadian menonjol selama kegiatan berlangsung, termasuk tindak pidana pencurian dengan kekerasan, pencurian dengan pemberatan, maupun pencurian kendaraan bermotor. Namun, satu unit sepeda motor sempat diamankan akibat tidak dilengkapi surat-surat. Setelah pemiliknya dapat menunjukkan dokumen kendaraan yang sah, kendaraan tersebut dikembalikan.
Kapolsek Cibarusah, AKP Yendri Zen, menegaskan bahwa operasi ini merupakan bagian dari upaya Polsek Cibarusah dalam memastikan keamanan wilayah tetap kondusif. “Kami terus melakukan operasi secara rutin untuk mencegah berbagai potensi kejahatan yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat. Keamanan adalah tanggung jawab bersama, dan kami mengajak masyarakat untuk lebih waspada serta melaporkan setiap aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar,” ujarnya.
Dengan berakhirnya operasi pada pukul 01.30 WIB, situasi di wilayah hukum Polsek Cibarusah tetap aman dan kondusif. Polsek Cibarusah berkomitmen untuk terus meningkatkan patroli dan operasi serupa guna memastikan keamanan masyarakat tetap terjaga.